Berita Inforamsi Bola Terbaru 2024
Home Sitemap Cari disclaimer Contack Me  

Inilah Sosok Honda Civic Type R 2022, Bakal Keren!

Inilah Sosok Honda Civic Type R 2022, Bakal Keren!

Oleh : Admin | on 12:36:17pm Rabu 23 Oktober 2024

Inilah Sosok Honda Civic Type R 2022, Bakal Keren!

OTO Sumutkota – Sebagai satu-satunya produk Honda yang masih membawa nama legendaris Type R, Honda Civic Type R harus bisa memuaskan penggunanya yang memang ingin Honda performa tinggi. Generasi terakhir Honda Civic Type R berkode FK8 sempat memegang rekor mobil penggerak roda depan tercepat di Nurburgring dengan catatan waktu 7 menit 43,8 detik. Rekor itu kini telah dipatahkan oleh Renault, tapi mana mungkin sih Honda diam saja.

Karena Honda Civic generasi terbaru sudah meluncur, wajar jika ada yang bertanya kapan Civic Type R baru diperkenalkan? Nah, sekarang Honda sudah merilis foto-foto prototipe Honda Civic Type R tahun 2022 yang masih dibungkus oleh stiker penyamaran. Mobil ini masih dalam masa pengujian, dan kemungkinan Honda Civic Type R terbaru akan jadi Honda terakhir yang bertenaga bensin murni di Eropa. Ingat, Honda sudah berkomitmen terhadap elektrifikasi untuk mobil barunya nanti.

Lebih Kalem tapi Tetap Sporty

Honda Civic Type R terakhir tampil sebagai hot hatchback dengan gaya yang sangat agresif. Banyak ventilasi udara, banyak garis bodi dan banyak sirip udara yang membuat tampilannya galak. Generasi terbarunya sengaja didesain oleh Honda untuk tampil sedikit lebih dewasa, rapi dan bersih. Berbasis dari Honda Civic Turbo hatchback terbaru, Honda tetap memberikan beberapa sentuhan sporty khas Type R untuk membuat ia tampil keren.

Meski ditutupi stiker, kita bisa sedikit mengintip bumper depan baru dengan gril yang lebih besar. Model peleknya mirip dengan Civic Type R FK8, kali ini ditemani rem Brembo dan ban Michelin. Pada bagian belakang, hal yang paling terlihat adalah spoiler belakang baru dan 3 buah lubang knalpot di tengah mobil. Civic Type R lama suara knalpot standarnya terlalu halus, jadi kami harap versi baru ini suaranya lebih gahar.

Mengincar Rekor Baru untuk Naikkan Kasta

Honda belum membeberkan apa-apa soal mesin Honda Civic Type R 2022, tapi kemungkinan besar ia akan memakai mesin Type R terkini dengan ubahan di sana-sini untuk meningkatkan potensinya. Kita berbicara mesin 2.000 cc 4 silinder VTEC turbo berkode K20C1 yang bertenaga 310 PS dan 400 Nm, dan ini sudah jadi pondasi yang cukup baik untuk Type R terbaru. Transmisi juga diperkirakan masih pakai transmisi manual 6 percepatan dan penggerak roda depan.

Untuk mengangkat predikat Honda Civic Type R, Honda mungkin akan mencari rekor apa lagi yang bisa mereka pecahkan. Sebagai penutup, anda yang matanya jeli akan menyadari bahwa stiker penyamaran Honda Civic Type R ini memakai banyak motif huruf “R” dari nama Honda Type R yang selalu berubah dari tahun ke tahun, lengkap dengan siluet Civic Type R generasi terdahulu mulai dari EK9, EP3, FD2, FN2, FK2 dan FK8. Apa opinimu? Sampaikan di kolom komentar!



Inilah Sosok Honda Civic Type R 2022, Bakal Keren! | Bang Naga | on 12:36:17pm Rabu 23 Oktober 2024 | Rating 4.5
Cuplikan :Judul: Inilah Sosok Honda Civic Type R 2022, Bakal Keren!
Description: AutonetMagz.com – Sebagai satu-satunya produk Honda yang masih membawa nama legendaris Type R, Honda Civic Type R harus bisa memuaskan penggunanya yang m
Alamat: https://oto.sumutkota.com/review/detail/inilah-sosok-honda-civic-type-r-2022-bakal-keren/104260.html
Artikel Terkait
Honda Pamerkan Model Konsep 0 Series di Consumer Electronics Show (CES) 2024

Honda Pamerkan Model Konsep 0 Series di Consumer Electronics Show (CES) 2024


Heristh.com :Honda Pamerkan Model Konsep 0 Series di Consumer Electronics Show (CES) 2024 ... Read More →

Divisi Pesawat HondaJet Siap Terbangkan Pesawat Jet Pribadi Baru di Amerika Serikat

Divisi Pesawat HondaJet Siap Terbangkan Pesawat Jet Pribadi Baru di Amerika Serikat


Heristh.com :Divisi Pesawat HondaJet Siap Terbangkan Pesawat Jet Pribadi Baru di Amerika Serikat ... Read More →

Honda Perkenalkan Skuter Listrik Terbaru Mereka, Honda Striemo

Honda Perkenalkan Skuter Listrik Terbaru Mereka, Honda Striemo


Heristh.com :Honda Perkenalkan Skuter Listrik Terbaru Mereka, Honda Striemo ... Read More →

Honda Civic Type R Turbo Baru Makin Beringas, Ini Dia Spesifikasinya!

Honda Civic Type R Turbo Baru Makin Beringas, Ini Dia Spesifikasinya!


Heristh.com :Honda Civic Type R Turbo Baru Makin Beringas, Ini Dia Spesifikasinya! ... Read More →

Honda Racing Indonesia 2022 : Ada Talenta Baru & Masuk Kelas Baru

Honda Racing Indonesia 2022 : Ada Talenta Baru & Masuk Kelas Baru


Heristh.com :Honda Racing Indonesia 2022 : Ada Talenta Baru & Masuk Kelas Baru ... Read More →

First Impression Review Honda Brio RS 2016

First Impression Review Honda Brio RS 2016


Heristh.com :First Impression Review Honda Brio RS 2016 ... Read More →

Bagikan Ke : Facebook Twitter Google+

CONTENT

Latest Update


menu


Tempo LIPUTAN DAIRI CNN Zodiak
© 2017 - 2024 oto.sumutkota.com | Pers | V.DB: 3.50 | All Right Reserved

DMCA.com Protection Status


Page loads : seconds