Berita Inforamsi Bola Terbaru 2024
Home Sitemap Cari disclaimer Contack Me  

Suzuki Indonesia Resmi Perkenalkan Oli ECSTAR

Suzuki Indonesia Resmi Perkenalkan Oli ECSTAR

Oleh : Admin | on 10:28:50am Rabu 23 Oktober 2024

Suzuki Indonesia Resmi Perkenalkan Oli ECSTAR

OTO Sumutkota – Suzuki dan ECSTAR bukanlah dua nama yang bertolak belakang. Pada ajang balap MotoGP, Suzuki turun di sana dengan pasukan Team Suzuki ECSTAR. Maka dari itu, tak heran jika Suzuki ingin nama ECSTAR ini lebih dikenal lagi, apalagi di Indonesia. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang menjadi APM Suzuki di Indonesia mematangkan langkah ini dengan memperkenalkan oli resmi ECSTAR di Indonesia.

Menurut Ignatius Ratrianto, Kepala Departemen Suku Cadang PT. Suzuki Indomobil Motor (SIM) yang menjadi produsen ECSTAR,”ECSTAR diformulasikan secara khusus untuk memberikan kinerja terbaik pada mesin agar mampu mengurangi gesekan, membersihkan mesin, serta mempertahankan stabilitas temperatur mesin sehingga menghasilkan efisiensi bahan bakar yang optimal sekaligus melindungi mesin.”

Pelumas ECSTAR dengan detail SAE 0W-20 SN memiliki spesifikasi API Service “SN”, dan banderolnya adalah 95 ribu Rupiah per liternya saat diluncurkan resmi di Kawasan SCBD, Jakarta. ECSTAR sendiri sudah dikembangkan sejak tahun 1980 di Jepang dengan misi menjadi pelumas kelas dunia. Selain oli mesin, ECSTAR juga punya gear oil untuk transmisi manual, ATF fluid untuk transmisi otomatis dan cairan lain seperti brake fluid untuk rem atau coolant untuk mesin.

ECSTAR berkembang di sirkuit balap MotoGP bersama tim Suzuki dan telah dikenal secara global. Saat ini kami meluncurkan ECSTAR untuk para pengguna mobil di Indonesia. Kehadiran ECSTAR diharapkan dapat memberikan The Ultimate Performance bagi seluruh konsumen otomotif dan tentunya menjadi bukti nyata komitmen Suzuki untuk terus memberikan produk dan layanan terbaik di Indonesia,” ujar Seiji Itayama, Presdir PT SIM/SIS.

Oli ECSTAR saat ini selain dari yang 0W-20 SN tadi, ada juga varian 5W-30 SN/GF-5. Nantinya, ada tipe F 7000 yang semi sintetis dan F 9000 yang full sintetis, keduanya memiliki teknologi yang dibanggakan ECSTAR, yakni teknologi Molybdenum yang membentuk lapisan keras yang rata di permukaan metal pada mesin demi proteksi. Mulai bulan Februari, oli ECSTAR sudah resmi dilempar ke pasaran.



Suzuki Indonesia Resmi Perkenalkan Oli ECSTAR | Bang Naga | on 10:28:50am Rabu 23 Oktober 2024 | Rating 4.5
Cuplikan :Judul: Suzuki Indonesia Resmi Perkenalkan Oli ECSTAR
Description: AutonetMagz.com – Suzuki dan ECSTAR bukanlah dua nama yang bertolak belakang. Pada ajang balap MotoGP, Suzuki turun di sana dengan pasukan Team Suzuki EC
Alamat: https://oto.sumutkota.com/review/detail/suzuki-indonesia-ecstar/84160.html
Artikel Terkait
Suzuki Ignis Facelift Dirilis 20 Februari di India, Segera Menuju Indonesia

Suzuki Ignis Facelift Dirilis 20 Februari di India, Segera Menuju Indonesia


Heristh.com :Suzuki Ignis Facelift Dirilis 20 Februari di India, Segera Menuju Indonesia ... Read More →

NJKB All New Suzuki Ertiga GS Muncul, Kembalinya Dreza?

NJKB All New Suzuki Ertiga GS Muncul, Kembalinya Dreza?


Heristh.com :NJKB All New Suzuki Ertiga GS Muncul, Kembalinya Dreza? ... Read More →

Ertiga Suzuki Sport Dipatok Penuhi 20% Dari Total Pangsa Pasar Ertiga

Ertiga Suzuki Sport Dipatok Penuhi 20% Dari Total Pangsa Pasar Ertiga


Heristh.com :Ertiga Suzuki Sport Dipatok Penuhi 20% Dari Total Pangsa Pasar Ertiga ... Read More →

WEY Tank 100 : Ini Dia Suzuki Jimny KW Super Rakitan China?

WEY Tank 100 : Ini Dia Suzuki Jimny KW Super Rakitan China?


Heristh.com :WEY Tank 100 : Ini Dia Suzuki Jimny KW Super Rakitan China? ... Read More →

Wholesales LMPV Juli 2018 : Mitsubishi Xpander Kembali Ke Tahta!

Wholesales LMPV Juli 2018 : Mitsubishi Xpander Kembali Ke Tahta!


Heristh.com :Wholesales LMPV Juli 2018 : Mitsubishi Xpander Kembali Ke Tahta! ... Read More →

Stok Sedikit, Inden Suzuki Jimny di Indonesia Diprediksi Mengular!

Stok Sedikit, Inden Suzuki Jimny di Indonesia Diprediksi Mengular!


Heristh.com :Stok Sedikit, Inden Suzuki Jimny di Indonesia Diprediksi Mengular! ... Read More →

Bagikan Ke : Facebook Twitter Google+

CONTENT

Latest Update


menu


Tempo LIPUTAN DAIRI CNN Zodiak
© 2017 - 2024 oto.sumutkota.com | Pers | V.DB: 3.50 | All Right Reserved

DMCA.com Protection Status


Page loads : seconds