Berita Inforamsi Bola Terbaru 2024
Home Sitemap Cari disclaimer Contack Me  

Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist!

Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist!

Oleh : Admin | on 2:31:52pm Rabu 23 Oktober 2024

Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist!

OTO Sumutkota – Nampaknya awal bulan Maret 2018 ini menjadi momen yang cukup ramai di dunia otomotif Indonesia, dimana setelah Chevrolet yang meluncurkan varian baru dari Chevrolet Trax dan Porsche yang merilis New Porsche Cayenne, serta berlangsungnya gelaran GIICOMVEC 2018, kini Honda juga meramaikan hari ini dengan merilis Honda Odyssey Terbaru dengan penambahan yang lumayan oke.

Pihak Honda Prospect Motor (HPM) memperkenalkan Honda Odyssey Facelift 2018 dengan beberapa upgrade di sisi eksterior antara lain adalah grille baru, bumper depan baru, dan juga velg 17 inci yang juga baru. Selain itu, di Honda Odyssey Facelift 2018 ini juga diberikan lampu kabut baru yang menggunakan LED, serta ada pula front lower garnish. Selain itu, ubahan di sisi kosmetik masih berlanjut dengan rear lower garnish dan juga side lower garnish dan juga rear license garnish. Sisi lampu belakang sendiri juga sudah menggunakan lampu berteknologi LED di sisi depan yang bermodel proyektor, dan kombinasi lampu LED di sisi belakang.

Nah, itu bagian kosmetik yang berubah,  namun ternyata pihak HPM tidak hanya menambah upgrade yang cukup menarik, yaitu adanya Smart Parking Assist System. Sistem ini sendiri membantu para pengguna mobil ini untuk memarkirkan mobil yang ukurannya cukup besar ini di parkir paralel atau di lokasi parkir yang sempit. Cara kerjanya sendiri cukup simpel, posisikan mobil di posisi yang sesuai, aktifkan sistem, dan sistem akan membuat mobil memarkirkan mobil ini secara otomatis, good. Selain itu, beberapa kelengkapan seperti multi view camera assist, blind spot monitoring, dan cross traffic monitor juga turut diberikan sebagai standar di Honda Odyssey Facelift 2018 ini.

Untuk urusan mesin, pihak HPM masih mengandalkan mesin lawas dari Honda Odyssey, yaitu mesin berkubikasi 2.400cc i-VTEC bertenaga 175 PS pada 6.200 rpm dan juga torsi 225 Nm pada 4.000 rpm. Mesin tersebut akan menyalurkan tenaga via transmisi CVT. Ada mode berkendara Eco Assist dan ECON untuk membantu pengemudi meraih konsumsi bahan bakar yang lebih hemat. Untuk sistem keamanan, 6 buah airbag masih diberikan, senada dengan ABS, EBD, BA, brake override system, motion adaptive EPS, VSA, HSA, ESS, dan active cornering light. Dengan segala yang ditawarkan ini, pihak HPM yakin bahwa Honda Odyssey Facelift 2018 akan meneruskan kesuksesan mobil yang sudah terjual sebanyak 3.800 unit sejak pertama kali dijual di Indonesia ini.

Jadi, dengan penambahan beberapa aksesoris baru, dan juga yang paling menarik adalah fitur parkit otonom, apakah menurut kalian Honda Odyssey Facelift 2018 ini sudah cukup oke? Yuk sampaikan pendapat kalian kawan.



Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist! | Bang Naga | on 2:31:52pm Rabu 23 Oktober 2024 | Rating 4.5
Cuplikan :Judul: Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist!
Description: AutonetMagz.com – Nampaknya awal bulan Maret 2018 ini menjadi momen yang cukup ramai di dunia otomotif Indonesia, dimana setelah Chevrolet yang melu
Alamat: https://oto.sumutkota.com/review/detail/honda-odyssey-facelift-2018-meluncur-dengan-smart-parking-assist/66068.html
Artikel Terkait
Honda Australia Merespon Kritik Harga Honda NSX Yang Kemahalan

Honda Australia Merespon Kritik Harga Honda NSX Yang Kemahalan


Heristh.com :Honda Australia Merespon Kritik Harga Honda NSX Yang Kemahalan ... Read More →

Honda Sambut Lebaran Dengan Program THR

Honda Sambut Lebaran Dengan Program THR


Heristh.com :Honda Sambut Lebaran Dengan Program THR ... Read More →

Inikah Honda Jazz Baru? Honda City Jadi Hatchback

Inikah Honda Jazz Baru? Honda City Jadi Hatchback


Heristh.com :Inikah Honda Jazz Baru? Honda City Jadi Hatchback ... Read More →

Inden All New Honda HR-V Mengular, Honda Indonesia Minta Support Prinsipal

Inden All New Honda HR-V Mengular, Honda Indonesia Minta Support Prinsipal


Heristh.com :Inden All New Honda HR-V Mengular, Honda Indonesia Minta Support Prinsipal ... Read More →

Honda BR-V Ringsek, 2 Orang Anak Menjadi Korban

Honda BR-V Ringsek, 2 Orang Anak Menjadi Korban


Heristh.com :Honda BR-V Ringsek, 2 Orang Anak Menjadi Korban ... Read More →

Hasil Tes Tabrak Honda Mobilio : Antara 0 Bintang dan 3 Bintang

Hasil Tes Tabrak Honda Mobilio : Antara 0 Bintang dan 3 Bintang


Heristh.com :Hasil Tes Tabrak Honda Mobilio : Antara 0 Bintang dan 3 Bintang ... Read More →

Bagikan Ke : Facebook Twitter Google+

CONTENT

Latest Update


menu


Tempo LIPUTAN DAIRI CNN Zodiak
© 2017 - 2024 oto.sumutkota.com | Pers | V.DB: 3.50 | All Right Reserved

DMCA.com Protection Status


Page loads : seconds