Berita Inforamsi Bola Terbaru 2024
Home Sitemap Cari disclaimer Contack Me  

Spion Menutup Sendiri, Honda Recall Odyssey & Accord

Spion Menutup Sendiri, Honda Recall Odyssey & Accord

Oleh : Admin | on 2:28:06pm Rabu 23 Oktober 2024

Spion Menutup Sendiri, Honda Recall Odyssey & Accord

OTO Sumutkota – Sebuah program recall kembali muncul, dan yang menarik program ini berlaku global, sehingga pasar Indonesia juga akan ikut dalam program ini. Program recall ini sendiri muncul dari Honda Motor CO., Ltd yang mengumumkan bahwa adanya kerusakan pada bagian spion mobil produksinya yang membuatnya bisa menutup secara sendiri.

Nah, karena program recall ini sifatnya global, maka tentunya pasar Indonesia juga akan terkena. Untuk produk Honda yang terkena imbas dari masalah ini sendiri adalah Honda Odyssey dan juga Honda Accord. Honda Odyssey dan juga Honda Accord yang terkena masalah ini sendiri merupakan unit produksi tahun 2013 hingga tahun 2017. Dalam keterangan resmi yang disampaikan oleh Honda Prospect Motor (HPM) selaku Agen pemegang merk Honda di tanah air, ada sebanyak 4.711 unit Honda Odyssey dan juga Honda Accord milik konsumen Indonesia yang harus diperbaiki di bangkel resmi Honda.

Dari angka tersebut, Honda Accord mendominasi dengan angka 3.213 unit, sedangkan untuk Honda Odyssey ada sebanyak 1.498 unit. Lalu masalah apa yang menimpa spion dari Honda Odyssey dan juga Honda Accord ini? Seperti yang kami sampaikan sebelumnya, dalam kondisi mobil parkir atau malah saat berjalan, spion dari kedua mobil ini bisa menutup dengan sendirinya, agak horor tentunya. Komponen yang bermasalah sendiri adalah switch door mirror. Komponen tersebut akan diganti oleh pihak Honda Prospect Motor, dan tentunya tanpa biaya tambahan. Program recall ini sendiri sudah berlangsung mulai 1 Februari 2018 kemarin hingga enam bulan kedepan, alias sampai 1 Agustus 2018.

Namun walaupun program ini berakhir, pihak Honda masih akan terus memperbaiki setiap mobil yang terdampak. Pihak HPM sendiri akan mengirimkan surat pemberitahuan untuk para pemilik dari Honda Odyssey dan juga Honda Accord yang terdampak masalah ini. Namun jika anda memiliki salah satu atau mungkin kedua unit mobil tersebut, kalian juga bisa mendapatkan informasi lebih lanjut terkait recall ini melalui situs dari HPM. Program recall ini sendiri menyusul program serupa yang lebih dahulu diumumkan yaitu yang terkait master rem yang dimiliki oleh beberapa produk Honda antara lain adalah Honda BR-V, Honda Brio, Honda Jazz, Honda Mobilio dan Honda HR-V.

Tentunya program macam ini merupakan bentuk tanggung jawab dari pabrikan, dan sebagai konsumen kita perlu meresponnya dengan positif. Ya, setidaknya mereka bertindak dan bertanggung jawab, kan? Bagaimana menurut kalian kawan?



Spion Menutup Sendiri, Honda Recall Odyssey & Accord | Bang Naga | on 2:28:06pm Rabu 23 Oktober 2024 | Rating 4.5
Cuplikan :Judul: Spion Menutup Sendiri, Honda Recall Odyssey & Accord
Description: AutonetMagz.com – Sebuah program recall kembali muncul, dan yang menarik program ini berlaku global, sehingga pasar Indonesia juga akan ikut dalam
Alamat: https://oto.sumutkota.com/review/detail/spion-menutup-sendiri-honda-recall-odyssey-accord/65205.html
Artikel Terkait
Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist!

Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist!


Heristh.com :Honda Odyssey Facelift 2018 Meluncur Dengan Smart Parking Assist! ... Read More →

Generasi Terbaru Honda Freed Bisa Dapat Mesin 1.0 L 3 Silinder Turbo 127 Horsepower!

Generasi Terbaru Honda Freed Bisa Dapat Mesin 1.0 L 3 Silinder Turbo 127 Horsepower!


Heristh.com :Generasi Terbaru Honda Freed Bisa Dapat Mesin 1.0 L 3 Silinder Turbo 127 Horsepower! ... Read More →

Honda Elevate, SUV Baru Khusus Pasar India

Honda Elevate, SUV Baru Khusus Pasar India


Heristh.com :Honda Elevate, SUV Baru Khusus Pasar India ... Read More →

Honda Imora Sentul : Dealer Honda Dengan Peforma Terbaik di Jabodetabek!

Honda Imora Sentul : Dealer Honda Dengan Peforma Terbaik di Jabodetabek!


Heristh.com :Honda Imora Sentul : Dealer Honda Dengan Peforma Terbaik di Jabodetabek! ... Read More →

Penjualan Honda Naik Lagi Bulan Lalu, Hampir Separuhnya Dari Brio!

Penjualan Honda Naik Lagi Bulan Lalu, Hampir Separuhnya Dari Brio!


Heristh.com :Penjualan Honda Naik Lagi Bulan Lalu, Hampir Separuhnya Dari Brio! ... Read More →

Penjualan Honda Indonesia Bulan Lalu Naik Lagi, Brio Satya Dominan!

Penjualan Honda Indonesia Bulan Lalu Naik Lagi, Brio Satya Dominan!


Heristh.com :Penjualan Honda Indonesia Bulan Lalu Naik Lagi, Brio Satya Dominan! ... Read More →

Bagikan Ke : Facebook Twitter Google+

CONTENT

Latest Update


menu


Tempo LIPUTAN DAIRI CNN Zodiak
© 2017 - 2024 oto.sumutkota.com | Pers | V.DB: 3.50 | All Right Reserved

DMCA.com Protection Status


Page loads : seconds